Info Harga Bata Ringan Murah dan Berkualitas di BukaBangunan
Bata ringan merupakan bahan bangunan yang kini semakin sering digunakan untuk konstruksi dinding pada bangunan-bangunan besar. Kehadirannya mulai bisa menggantikan bata merah ataupun batako pada target pasar tertentu. Kualitasnya yang lebih tahan air dan lebih ringan, menjadikannya lebih banyak diminati di dalam industri bangunan dan pertukangan. Namun, harga bata ringan dibanderol relatif lebih mahal dibandingkan dengan bata merah. Ada harga, maka ada kualitas. Bata merah memang dapat ditemukan dengan harga lebih murah, namun lebih mudah rapuh jika dibandingkan dengan bata ringan. Apalagi untuk proyek konstruksi bangunan besar yang memerlukan manajemen konstruksi yang sangat baik, termasuk pemilihan material bangunan. Bata ringan yang juga sering disebut dengan bata hebel, tak jarang menjadi pilihan unggulan untuk membangun dinding-dinding yang kokoh dan lebih tahan lama. Harga bata ringan dibanderol mulai dari kisaran harga Rp10.000 per satu buahnya. Biasanya, toko bangunan menjual bata ringan dengan harga per-kubik. Sebelum kamu menentukan harga jual bata ringan di toko bangunan kamu, pastikan ketahui harga pasaran pada saat ini dan dapatkan produk berkualitasnya hanya di BukaBangunan.
Keunggulan Penggunaan Bata Ringan / Bata Hebel
Jenis bata hebel menjadi salah satu material struktur bangunan yang digemari oleh para kontraktor bangunan. Sering juga digunakan sebagai bahan untuk proyek perumahan modern masa kini. Oleh karena itu, pastikan toko bangunan kamu menawarkan harga bata hebel yang terjangkau namun tetap kompetitif agar bisa bersaing dengan toko lainnya. Ketahui keunggulan bata ringan yang menjadikannya pilihan nomor satu untuk konstruksi dinding bangunan berikut ini.
- Lebih Kuat dan Ringan
Dari namanya saja sudah jelas bahwa bata ringan memiliki bobot yang ringan dibandingkan dengan bata merah. Tidak hanya lebih enteng, bata hebel juga memiliki kualitas kekuatan yang lebih baik sehingga bisa mengurangi beban struktur bangunan. Struktur yang dihasilkan dari penggunaan bata hebel menjadi lebih tahan dari berbagai guncangan.
- Transportasi Lebih Cepat dan Mudah
Bata ini memiliki bobot yang ringan sehingga membuat proses transportasi atau pendistribusian material ini menjadi lebih mudah dan cepat. Dalam proyek bangunan, pasti akan membutuhkan bata dalam jumlah yang banyak. Bayangkan apabila bobotnya terlalu berat, pengangkutan tentu akan memakan waktu lebih lama, sehingga durasi pengerjaan konstruksi bangunan juga akan terpengaruh.
- Pemasangan Lebih Cepat dan Presisi
Bata ringan memiliki ukuran dan bentuk yang lebih presisi, tidak dicetak satu persatu seperti halnya jenis bata merah, melainkan menggunakan pemotongan khusus menggunakan mesin. Karena ukuran lebih presisi, maka pemasangan juga menjadi lebih cepat menggunakan mortar atau perekat instan. Dengan demikian, waktu dan biaya konstruksi bangunan menjadi lebih efisien.
- Hasil Lebih Rapi dan Bersih
Pemasangan dengan menggunakan bata hebel memberikan hasil akhir dinding yang lebih bersih pada permukaanya serta tidak perlu khawatir akan noda pasir yang berceceran seperti halnya penggunaan bata merah atau batako. Pemasangan batu bata merah pada umumnya menggunakan campuran material pasir dan semen, sedangkan hebel hanya membutuhkan semen instan yang dicampur dengan sedikit air.
- Lebih Tahan Air dan Api
Bata ringan termasuk material beton AAC, yakni campuran beton yang tahan terhadap berbagai suhu tinggi. Hal tersebut menjadikannya lebih tahan api sehingga bangunan yang dihasilkan lebih aman dari kobaran api apabila terjadi bencana kebakaran. Selain itu, material ini juga lebih tahan air dan kedap suara dikarenakan adanya rongga udara di dalam materialnya. Rumah atau bangunan lainnya yang menggunakan bata hebel menjadi lebih tahan terhadap hujan dan cuaca lembab.
Tips Jualan Bata Ringan Agar Laris dan Banyak Untung
Dengan berbagai keunggulannya, bata ringan tentu menjadi salah satu primadona dalam konstruksi dinding bangunan. Pastikan toko kamu menawarkan material bata ini dengan harga yang terjangkau namun tetap sesuai dengan kisaran harga pasar. Agar bisa lebih untung, sebaiknya ikuti beberapa tips berikut ini.
- Sediakan Banyak Stok dan Ukuran
Sebagai toko bahan bangunan yang lengkap, pastikan stok bata ringan kamu tersedia banyak. Apalagi pembelian material ini biasanya dilakukan borongan atau dalam jumlah yang banyak. Sediakan stok yang banyak dengan berbagai pilihan ukuran. Umumnya, bata ringan tersedia dalam ukuran 60x20x10cm, 60x20x7.5cm, serta bata hebel jumbo dengan ukuran 60x40cm. Semakin lengkap varian ukuran yang tersedia di toko, maka akan semakin lebih baik, membuat pelanggan merasa belanja di toko kamu lebih efisien dan hemat waktu bisa membeli berbagai varian sekaligus.
- Sediakan Produk Pelengkap
Tidak hanya menawarkan banyak varian ukuran, strategi untuk mendapatkan keuntungan dari jualan bahan bangunan adalah dengan menyediakan produk pelengkap atau komplementer. Misalnya, jual batu bata ringan dengan juga menjual material perekatnya. Untuk pemasangan bata ringan, biasanya membutuhkan perekat khusus, seperti mortar atau semen khusus. Pastikan toko kamu juga menyediakan bahan-bahan tersebut sehingga bisa disandingkan dengan bundling produk bata ringan yang kamu jual.
- Jalin Kerja Sama dengan Distributor Bata Ringan Terpercaya
Memastikan produk yang kamu jual di toko selalu berkualitas, dimulai dengan pemilihan distributor barang-barang toko. Lakukan riset terlebih dahulu terhadap distributor bahan bangunan yang ada di daerah kamu. Tidak hanya membandingkan harganya, melainkan juga pertimbangkan berbagai aspek penting lainnya, seperti kualitas barang, garansi toko, hingga brand apa saja yang ada dalam stok produknya. Salah satu distributor yang bisa menjadi andalan toko kamu adalah BukaBangunan dari Bukalapak. Tersedia stok lengkap untuk bata hebel serta alat perkakas dan bahan konstruksi bangunan lainnya yang bisa kamu beli secara grosir dengan pengiriman yang cepat dan aman.
- Tawarkan Jasa Tukang Berpengalaman
Untuk melakukan scale-up bisnis atau memperbesar ruang lingkup bisnis toko bangunan, kamu bisa memulainya dengan menambahkan jasa tukang. Pelanggan tidak hanya bisa membeli bata hebel atau produk lainnya saja, melainkan juga diberi opsi untuk sekaligus membeli jasa pemasangan atau pertukangan lainnya. Pemasangan bata ringan membutuhkan tukang yang berpengalaman karena pengerjaannya berbeda dari pemasangan bata biasa. Kamu bisa mengambil kesempatan ini untuk memperluas target pasar sehingga profit toko bisa ikut meningkat seiring berjalannya waktu.
- Berikan Pelayanan yang Memuaskan
Mempertahankan pelanggan setia nyatanya lebih sulit dibandingkan dengan menarik pelanggan baru. Pasalnya, pelanggan baru biasanya masih penasaran sehingga ingin mencoba pelayanan yang ada di toko yang baru mereka kunjungi. Lain halnya dengan pelanggan lama. Diperlukan beberapa strategi, seperti peningkatan layanan, untuk membuatnya tetap setia berbelanja di toko kamu. Berikan pelayanan yang maksimal, mulai dari menerima berbagai komplain dan masukan terkait produk, hingga pelayanan yang bersifat operasional, seperti pengiriman bebas ongkir, atau layanan garansi toko. Selain itu, kamu juga bisa berinovasi dengan memberikan voucher toko apabila pelanggan telah mencapai suatu pembelian atau transaksi tertentu.