Daftar 15 Alat Bangunan yang Wajib Dimiliki di Rumah
Punya alat bangunan lengkap di rumah merupakan langkah yang bijak. Kamu tidak akan pernah tahu kapan akan membutuhkan alat-alat tersebut. Bisa saja ada bagian rumah yang harus segera dibetulkan atau sekadar mengetahui ukuran ruangan untuk memasukkan furnitur baru.
Dengan begitu, kamu tidak perlu mencari lagi saat dibutuhkan atau harus meminjam tetangga. Tenang karena tidak semua alat bangunan perlu tersedia di rumah.
Kamu hanya perlu memilih barang yang kira-kira akan lebih sering dipakai. Namun, tetap ada alat bangunan yang wajib ada di setiap rumah, ya. Cari tahu alat-alat bangunan wajib yang perlu kamu miliki di bawah ini.
15 Alat Bangunan yang Wajib Ada di Rumah
Kamu bisa mencicilnya supaya tidak terlalu memberatkan. Selain itu, pastikan kamu memiliki tempat penyimpanan untuk menaruh barang-barang tersebut. Berikut alat bangunan yang harus ada di rumah.
1. Bor mesin
Bor merupakan alat bangunan wajib yang harus ada di setiap rumah. Fungsinya akan lebih terasa saat kamu baru pindah dan menempati rumah baru. Alat ini bisa membantu kamu untuk memasang mur dan baut, serta membuat lubang di dinding.
Alat bangunan ini biasanya dijual sepaket dengan mata bor yang beragam. Mengingat ini akan cukup jarang dipakai, bor mesin bisa cukup awet hingga hitungan tahun.
2. Palu
Setidaknya kamu wajib memiliki palu di rumah. Palu ini berfungsi untuk memasang paku di dinding. Jadi kamu bisa memasang pigura, jam dinding, dan pengait untuk rak. Alat bangunan yang satu ini juga bisa digunakan untuk mencabut paku di dinding saat kamu akan menggantinya.
Bukan cuma itu, palu juga cukup kuat untuk dipakai menghancurkan batu dan dinding. Kamu cukup memilih ukuran palu yang sesuai dengan kebutuhan. Terlebih lagi, harga palu juga masih cukup terjangkau, loh.
Baca juga: Contoh RAB Bangunan yang Benar dan Cara Membuatnya dengan Mudah
3. Obeng
Sebuah masalah besar jika di rumah kamu tidak ada obeng. Pasalnya, alat bangunan ini dibutuhkan untuk banyak pekerjaan, mulai dari pemasangan hingga perbaikan.
Lebih baiknya lagi jika kamu punya obeng dalam berbagai jenis, mulai dari obeng kembang, pipih, dan bintang. Lengkapi juga ukuran obeng di rumah dalam beberapa ukuran.
Mengingat obeng ini akan sangat sering dipakai, ada baiknya kamu punya lebih dari satu obeng di rumah. Jangan lupa untuk segera mengganti obeng saat matanya sudah mulai haus.
4. Tang
Tang akan lebih sering dipakai untuk keperluan memotong kabel, kawat, dan material logam lainnya. Kamu pun bisa memakai tang untuk mencabut paku yang menempel di dinding. Sejumlah orang bahkan menggunakan tang untuk mengikat kawat untuk menguncinya.
Untuk semua alasan di atas, kamu perlu memiliki tang di rumah. Pastikan juga untuk menyediakan cadangan tang di mobil atau motor untuk dibawa ke mana-mana.
Baca juga: Yuk, Kenali Karakteristik Bangunan Rumah Minimalis
5. Paku
Menstok paku di rumah merupakan kewajiban yang perlu dilakukan. Paku ini bisa dipakai untuk banyak keperluan. Kamu bisa menggunakannya sebagai pengait foto dan jam dinding. Paku pun berguna untuk untuk merekatkan sambungan kayu yang terkelupas.
Adapun sejumlah jenis paku, mulai dari paku kayu, paku beton, dan paku paying. Lebih baiknya lagi jika kamu bisa menyediakan semuanya di rumah.
6. Gergaji
Setiap rumah juga perlu punya gergaji untuk banyak alasan. Alat bangunan ini malah harus dimiliki saat kamu memiliki pohon di halaman rumah. Pasalnya, gergaji akan dipakai untuk memotong batang dan tangkai pohon yang sudah mulai panjang.
Bukan hanya itu, gergaji juga dibutuhkan untuk memotong papan untuk memperbaiki perabotan rumah. Kamu pun akan membutuhkan gergaji untuk membuat kerajinan dari kayu.
7. Kunci inggris
Kunci inggris merupakan alat bangunan untuk mengencangkan dan melonggarkan mur. Kamu bisa mengatur ukuran kunci sesuai dengan nomor murnya. Memiliki kunci inggris pun membuat kamu tidak perlu lagi membeli sepaket kunci mur dengan nomor berbeda.
8. Kapak
Punya kapak di rumah tentunya akan sangat membantu kamu dalam banyak kegiatan. Dalam penggunaannya, kapak digunakan untuk memotong dan menghancurkan. Cocok untuk kamu yang ingin melakukan renovasi di bagian rumah atau membersihkan dahan pohon.
Karena kapak ini memang dipakai untuk keperluan kasar, mata pisaunya pun akan cepat tumpul. Kamu hanya perlu mengasahnya secara rutin untuk menjaga ketajaman mata pisaunya.
9. Cangkul
Alat bangunan ini bisa dibilang cukup penting untuk dimiliki. Pasalnya, cangkul bisa dimanfaatkan untuk banyak pekerjaan. Kamu bisa menggali tanah untuk menanam tanaman atau mengubur sampah.
Di samping itu, cangkul pun bisa dipakai untuk mengambil dan mengaduk semen. Dengan begitu, kamu bisa mengerjakan pekerjaan bangunan sendiri di rumah.
Baca juga: Pajak Bumi dan Bangunan: Pengertian dan Cara Hitungnya
10. Sekop
Selain cangkul, sekop juga dibutuhkan untuk keperluan berkebun. Sekop juga bisa dipakai untuk menggali atau mengambil tanah untuk ditimbun kembali. Alat ini pun bisa dipakai untuk mengambil pasir dan semen sehingga bisa lebih mudah dipindahkan.
11. Meteran
Kamu juga perlu punya meteran di rumah. Meteran yang lebih panjang tentunya akan lebih bagus. Namun, tidak ada salahnya juga jika kamu punya meteran kecil untuk keperluan yang lebih simple.
Meteran ini berfungsi untuk mengukur apa pun, mulai dari ruangan hingga perabotan. Saat akan mengisi rumah dengan perabotan baru, kamu bisa tahu perabotan yang cocok dan tidak dari ukurannya.
12. Sekrup dan baut
Sebagai informasi, sekrup dan baut merupakan dua benda yang berbeda, meskipun fungsinya mirip. Baut adalah alat bangunan yang memiliki kepala segi enam dan dilengkapi dengan mur.
Di sisi lain, sekrup memiliki motif guratan di bagian atasnya untuk dimasukkan kepada obeng. Guratan di sekrup biasanya berbentuk plus atau minus. Kamu hanya perlu menyesuaikan dengan obeng untuk memasang sekrupnya.
13. Safety gloves
Dalam melakukan pekerjaan dengan alat bangunan, disarankan untuk menggunakan sarung tangan keselamatan. Sarung tangan ini berfungsi untuk melindungi tangan dari serpihan kayu dan goresan benda tajam lainnya. Sejumlah produk safety gloves juga dilengkapi dengan material bisa melindungi tangan dari zat beracun.
14. Kunci L
Banyak perabotan sekarang yang sudah menggunakan baut yang mengencangkannya memerlukan kunci L. Jadi tidak heran kalau kamu butuh sepaket kunci L di rumah dengan berbagai ukuran. Kunci L juga diperlukan untuk kamu yang memiliki sepeda atau motor untuk mengencangkan beberapa bagiannya.
15. Tangga lipat
Jangan lupakan tangga lipat di rumah. Tangga lipat ini bisa membantu kamu untuk menjangkau hingga langit-langit rumah. Dengan begitu, kamu pun bisa mengganti lampu rumah dengan lebih mudah.
Tangga lipat ini juga bisa dipakai untuk menjangkau pepohonan tinggi saat kamu akan memangkas rantingnya. Tidak ada salahnya juga kamu memiliki tangga lipat yang lebih tinggi untuk membantu kamu menjangkau atap rumah.
Itulah deretan alat bangunan yang perlu ada di rumah. Untuk melengkapinya, kamu bisa mencarinya di Bukabangunan.com yang menyediakan alat bangunan terlengkap dengan harga bersaing. Kamu pun berkesempatan untuk menjadi agen alat-alat bangunan dengan bergabung menjadi partner BukaBangunan.