Ukuran Selang Air agar Tidak Salah Pilih Ketahui Jenis-Jenis nya Berikut Ini!
Selang air merupakan salah satu perkakas rumah tangga yang paling penting dimiliki untuk setiap keluarga. Sebab, sumber air yang biasanya sulit terjangkau bisa dialirkan kemana saja sesuai kebutuhan rumah tangga dari untuk menyiram tanaman di halaman, mencuci kendaraan di teras, sampai bermain air dengan anak. Di Bukabangunan tentu nya tersedia stok selang air untuk kebutuhan rumah mu dengan harga terbaik, segera dapatkan selang air terbaik untuk rumah mu sekarang!
Meskipun hanya memiliki satu fungsi yaitu untuk mengalirkan air, namun ada banyak sekali jenis, dan ukuran selang air. Nah pemilihan jenis, dan ukuran selang air yang pastinya akan memudahkan pekerjaanmu di rumah. Yuk intip apa saja jenis dan ukuran selang air yang ada.
Ukuran Selang Air
Ukuran selang air yang dimaksud merujuk kepada diameter untuk lajur air mengalir dari sumber. Untuk memilih ukuran selang air yang tepat maka kamu perlu mengetahui apa, untuk apa saja kebutuhan aliran air kamu, serta dari mana sumber air kamu.
Terutama untuk rumah tangga yang masih mengandalkan air tanah, sebab pompa air biasanya memiliki tekanan pompa yang berbeda. Sementara sumber air yang berasal dari PDAM biasanya memiliki tekanan yang lebih stabil.
Selain mengetahui sumber aliran air, kamu juga perlu memperhatikan aplikasinya, karena air untuk pengairan membutuhkan ukuran selang yang berbeda dengan air untuk menyiram tanaman. Nah daftar berikut bisa jadi panduanmu untuk menentukan ukuran selang air yang kamu perlukan.
1. Ukuran ¼ Inci
Ukuran selang air ini merupakan yang terkecil dan biasanya berfungsi untuk meratakan satu ketinggian objek. Ukuran selang air ini sejatinya jarang digunakan karena tidak dapat banyak diaplikasikan, penggunaan ukuran selang air ¼ inci biasanya hanya untuk tambahan aliran air.
2. Ukuran ½ Inci
Ukuran selang air ini merupakan yang banyak digunakan, karena paling umum di pasaran. Karena ukuran selang air ini dirasakan cukup untuk memenuhi kebutuhan pengaliran air di rumah tangga. Ditambah kebanyakan keran air untuk keperluan rumah tangga juga berdiameter ½ inci.
Alasan lain mengapa ukuran selang air ini paling populer dalam keperluan rumah tangga karena debit air yang dihasilkan juga berada pada level menengah. Tidak terlalu kuat, juga tidak terlalu kecil. Sehingga dapat lebih banyak pengaplikasiannya.
3. Ukuran ¾ Inci
Selanjutnya ada selang air untuk ukuran kran air ¾ Inci, biasanya juga lumrah digunakan dalam kebutuhan rumah tangga, karena diameter keran ¾ inci juga banyak digunakan di rumah-rumah.
Karena memiliki diameter yang lebih besar, orang-orang biasanya menggunakan ukuran selang air ¾ Inci untuk aplikasi luar ruangan yang memerlukan debit air lebih banyak seperti untuk mencuci kendaraan, sampai menyiram tanaman.
4. Ukuran selang air 1 Inci
Ukuran selang air terakhir adalah 1 inci, dengan ukuran yang lebih besar, ukuran selang air 1 inci biasanya banyak digunakan untuk menyambungkan paralon berukuran 1 inci. Ukuran selang air 1 inci banyak digunakan di pedesaan yang sumber airnya masih banyak mengandalkan dari gunung, sehingga membutuhkan jalur aliran yang dapat menampung debit air dalam jumlah besar pada satu waktu.
Jenis Selang Air
Setelah mengetahui ukuran selang air, kini kamu perlu mengetahui jenis selang air yang lazim di pasaran. Meskipun memiliki fungsi yang relatif sama, namun jenis selang air bisa dibedakan dari material penyusunnya.
Sebab, perbedaan material penyusun juga menjadi salah satu faktor penentu ketebalan sehingga mempengaruhi ukuran selang air. Dengan memahami ukuran selang air dan materialnya tentu kamu tidak akan salah menentukan pilihan sesuai kebutuhan kamu. Berikut penjelasan soal jenis selang air yang bagus.
1. Selang Air Berbahan PVC
Jenis selang air pertama dan yang paling banyak digunakan adalah yang berbahan PVC, karena harganya yang cukup terjangkau dengan daya tahan yang lama. Makanya jenis selang air ini cukup diminati oleh banyak orang.
Selain itu, ukuran selang air PVC juga cukup variatif yang bisa mengakomodasi kebutuhan rumah tangga. Meski demikian, banyak orang mengira jenis selang air berbahan PVC ini memiliki material plastik.
Dengan bahan PVC, selang air juga memiliki fleksibilitas yang baik, sehingga orang-orang biasa membelinya tanpa tahu ukuran keran. Jika akhirnya tidak pas, selang air PVC juga dapat dimodifikasi mandiri dengan membakar ujung selang dan kemudian memaksanya untuk masuk ke dalam keran.
2. Selang air berbahan Karet
Jenis selang air kedua adalah yang berbahan karet yang merupakan material lebih baik dibandingkan selang air dengan bahan PVC. Sebab karet memiliki ketebalan lebih tinggi dan tidak mudah bocor jika tertusuk atau tergores benda tajam, sehingga lebih tahan kuat dan awet
Meski demikian, harga selang air berbahan karet cenderung lebih mahal dibandingkan selang air berbahan PVC. Di pasar, selang air berbahan karet juga tersedia dengan beragam ukuran yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhanmu.
3. Selang Air Berbahan Baja
Jenis selang air satu ini cukup unik karena memiliki material yang berasal dari baja alias stainless steel. penggunaan material baja sengaja dilakukan untuk menambah daya tahan selang terhadap panas. Makanya selang air baja biasanya memiliki keterbatasan fungsi, aplikasinya biasa digunakan untuk mengalirkan air bersuhu panas misalnya pada pemanas air shower.
Karena fungsinya yang cukup spesifik ini pula, jenis ini tidak memiliki ukuran selang air yang variatif, dan cenderung tidak dijual bebas. Karena selain aplikasinya yang minim, harga selang air berbahan baja juga cukup mahal, belum lagi karena berbahan baja maka bobot selang air juga menjadi akan lebih besar dan tidak cocok untuk penggunaan rumah tangga.
4. Selang Air Berbahan Vinil
Jenis selang air terakhir adalah yang berbahan vinil yang merupakan memiliki ketebalan ukuran selang air paling tipis di antara ketiga jenis selang air lainnya. Meski demikian, dengan harga yang juga jauh lebih murah dibandingkan ketiga jenis selang air sebelumnya, jenis selang air vinil juga memiliki peminatnya sendiri, apalagi ukuran selang air vinil juga cukup variatif.
Namun, perlu dicatat karena materialnya yang lebih tipis dibandingkan jenis selain air lainnya, selang air berbahan vinil lebih mudah robek, dan bocor. Sehingga tidak disarankan untuk pemakaian jangka panjang.
Dari daftar tadi, kamu juga perlu memastikan bahwa tiap-tiap material bukan hanya cocok dengan kebutuhanmu, namun juga menggunakan material terbaik. Sebab, ada beberapa selang air yang diproduksi dengan material berkualitas rendah. Tentu saja hal itu akan merugikanmu, terutama dalam jangka panjang.
Makanya saat membeli selang air pastikan kualitas material selang yang dipilih. Sebelum membeli kamu bisa coba untuk membengkokkan selang untuk mengetahui kualitas materialnya. Jika ada bekas dari bagian selang yang dibengkokkan maka selang tersebut diproduksi dengan material yang buruk.
Itulah jenis-jenis dan ukuran selang air yang perlu kamu ketahui agar tidak salah memilih. Sekarang, kamu sudah tidak bingung lagi dan tahu selang seperti apa yang kamu butuhkan, kan? Dan jika kamu adalah seorang pengusaha yang ingin memulai menjadi agen distributor material bahan bangunan, kamu bisa gabung di Bukabangunan untuk dapatkan stok jualan bahan bangunan terbaik.