Wajib Ada di Rumah, 3 Tips Simpan Alat Tukang Bangunan
Ketika memiliki rumah atau tempat tinggal, kamu tidak hanya sekadar memikirkan isi rumah dan tata letak ruang saja, tetapi juga untuk mempunyai alat tukang bangunan atau biasa disebut perkakas. Meski dianggap sepele, nyatanya peralatan ini wajib ada di hunianmu. Sebab, alat tukang bangunan berfungsi untuk memperbaiki peralatan dan menyempurnakan kebutuhan rumah tangga. Dan kamu bisa juga gabung lalu mengembangkan usaha material mu di Bukabangunan, untuk mendapatkan stok jualan bahan bangunan dan material mu terlengkap dan termurah!
Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk memiliki alat tukang bangunan yang lengkap di rumah. Apalagi, di era saat ini, perkakas sudah mengalami perkembangan dan semakin canggih. Jadi, ketika ingin memperbaiki sesuatu dengan cepat, karena kamu bisa menyelesaikannya sendiri. Sayangnya, sering kali perkakas ini tiba-tiba menghilang saat dibutuhkan, karena itu kamu harus menyimpannya secara khusus. Bagaimana caranya? Simak, yuk!
Macam-Macam Alat Tukang Bangunan dan Fungsinya
Sebelum masuk pada tips cara menyimpan perkakas secara efektif, ketahui dulu beberapa alat tukang bangunan yang wajib dimiliki di rumah. Seperti yang sudah dijelaskan, bahwa ketika kamu memiliki tempat tinggal, adakalanya perkakas ini akan membantu ketika terjadi kerusakan di rumahmu.
Adapun beberapa alat tukang bangunan yang wajib kamu miliki di rumah sebagai berikut.
-
Palu
Palu menjadi salah satu alat tukang bangunan yang berfungsi memasang paku ke permukaan, seperti lapisan kayu atau tembok rumah. Selain itu, palu memiliki fungsi lain seperti dapat menghancurkan batu atau dinding. Jadi, palu menjadi salah satu alat yang wajib ada di rumahmu.
-
Kunci Inggris
Kunci Inggris cukup berfungsi dan harus kamu miliki di rumah. Sebab, fungsinya sebagai pengencang dan melonggarkan mur. Tak hanya itu, bentuknya yang unik membuatnya mampu menyesuaikan bentuk mur.
-
Bor
Alat tukang bangunan satu ini memiliki fungsi yang mampu melubangi tembok atau papan kayu. Selain itu, bor juga memiliki mata bor yang dapat dibongkar pasang sesuai dengan kebutuhan.
-
Sekop
Sekop menjadi salah satu perkakas yang cukup efektif bagi kamu yang memiliki pekarangan rumah atau kebun mini. Sebab, fungsinya selain untuk mengaduk semen, juga bisa menggemburkan tanah.
-
Cetok
Cetok biasanya digunakan untuk memudahkan pemasangan batu ketika membangun rumah. Namun, cetok juga bisa berfungsi lebih dari itu, seperti menggali tanah ketika hendak bercocok tanam.
-
Tang
Tang menjadi salah satu alat tukang bangunan yang cukup penting kamu miliki di rumah. Biasanya, tang berfungsi sebagai alat potong, misalnya memotong kabel atau kawat. Tak hanya itu, tang juga bisa digunakan untuk mencabut paku.
-
Obeng
Bagi kamu yang gemar bongkar-pasang alat elektronik, obeng menjadi salah satu alat tukang bangunan yang wajib kamu punya. Obeng pun memiliki ukuran yang sesuai dengan elah sekrup. Sehingga, sangat mudah untuk digunakan.
-
Tangga lipat
Salah satu alat tukang bangunan yang sangat penting kamu miliki di rumah ialah tangga lipat. Tentu saja, tangga lipat memiliki banyak fungsi, seperti mengecat atau membersihkan bagian rumah yang tinggi atau sulit dijangkau, memasang bohlam, hingga memperbaiki atap.
-
Meteran
Meteran biasanya digunakan sebagai alat tukang bangunan yang digunakan untuk mengukur suatu bidang. Ukurannya pun beraneka ragam, mulai dari 3 meter, 5 meter, hingga yang paling panjang 100 meter.
-
Cangkul
Tak jauh berbeda dengan sekop, cangkul merupakan alat tukang bangunan yang berfungsi untuk menggali tanah atau menimbun tanah. Jadi, bagi kamu yang tidak memiliki sekop, cangkul bisa kamu gunakan untuk bercocok tanam, atau membangun pekarangan.
-
Linggis
Linggis menjadi alat tukang bangunan yang mampu menjebol atau menghancurkan objek yang susah untuk dihancurkan, terutama di bagian bawah. Misanya, ketika sedang menggali tanah dan terdapat batu keras, maka batu tersebut akan mudah dihancurkan dengan linggis.
-
Gergaji
Gergaji juga cukup penting kamu miliki ketika sudah mempunyai hunian. Sebab, gergaji menjadi alat yang memudahkan kamu untuk memotong balok kayu, pipa plastik, ataupun besi. Tak hanya itu, kini model gergaji pun cukup beragam.
Baca juga: Info Harga dan Jenis Gergaji Mesin Listrik Terbaik
-
Kapak
Selain gergaji, kapak juga biasanya digunakan untuk memotong kayu sesuai dengan ukuran yang kamu inginkan. Sama halnya dengan gergaji, kapak juga tersedia dalam berbagai model dan ukuran. Dengan kata lain, kapak bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu di rumah.
-
Gerinda Tangan
Bagi kamu yang ingin memotong pipa besi besi batangan, atau benda apa pun yang terbuat dari logam, maka kamu perlu memiliki gerinda tangan. Sebab, alat ini merupakan alat bangunan yang praktis dan mampu memotong benda-benda keras.
-
Mesin Ketam
Bagi kamu yang berprofesi sebagai pengrajin kayu atau memiliki hobi di dunia furniture, mesin ketam sepertinya wajib kamu punya. Mesin satu ini memiliki fungsi untuk merapikan kayu, menghaluskan kayu, atau merapikan sudut-sudut kayu.
Tips Menyimpan Peralatan Tukang Bangunan
Seperti yang kita ketahui, alat tukang bangunan ini memiliki berbagai jenis sesuai dengan fungsinya masing-masing. Karena itu, dibutuhkan ketelitian dan kerapian dalam menyimpannya. Belum lagi, peralatan yang kecil-kecil seperti baut dan paku yang mudah hilang maupun terselip juga berbahaya jika tidak sengaja terkena.
Maka dari itu, sebaiknya alat tukang bangunan ini disimpan dengan baik dan benar. Jika kamu bingung bagaimana cara mengelolanya, simak tips menyimpannya berikut ini.
Baca juga: Pengertian Torsi Baut, Cara Mengontrol, dan Tabel Rekomendasinya
-
Simpan sesuai jenisnya
Banyaknya jenis perkakas, tentu membuat kamu bingung bagaimana cara untuk memilahnya. Hal ini bisa disiasati dengan memisahkan sesuai jenisnya. Misalnya, membedakan dari ukurannya, menyatukan alat tukang bangunan yang berukuran besar pada satu tempat sendiri. Begitupun dengan perkakas yang berukuran kecil.
Pemisahan tempat ini guna meminimalisir peralatan tercecer atau terpisah-pisah yang membuat susah dicari saat dibutuhkan, ataupun membuat pekerjaan menjadi lebih lama karena mencarinya. Jangan lupa untuk sediakan kunci pada kotak penyimpanan dan jauhkan perkakas dari anak-anak. Lantaran, selain berbahaya untuk anak-anak, bisa juga perkakas jadi tercecer dan cepat rusak karena dipakai untuk bermain.
-
Siapkan Box Khusus
Untuk menyimpan alat tukang bangunan, kamu bisa menggunakan box tools khusus agar perkakas menjadi lebih terorganisir. Tentu, dengan begitu, kamu jadi lebih mudah dalam mencarinya. Selain itu, dengan box tools khusus ini, menjadi ringkas untuk dibawa. Biasanya, dalam box tools khusus ini terdapat sekat-sekat untuk memudahkan penyimpanannya.
-
Kembalikan pada Tempat Semula
Salah satu hal penyebab alat tukang bangunan menjadi tercecer kemudian hilang adalah ditaruh secara sembarang setelah digunakan. Oleh karena itu, kembalikan pada tempat semula setelah digunakan menjadi hal yang patut diperhatikan guna menghindari perkakas hilang.
Jadi, jangan sampai kamu lupa untuk menaruhnya kembali pada tempat semula. Sebab, cara ini menjadi salah satu yang cukup efektif guna memantau kelengkapan perkakasmu.
Selain tips cara menyimpan, kamu juga harus mengetahui cara memilih alat tukang bangunan yang berkualitas dengan harga terjangkau. Salah satu caranya, kamu bisa mencari dan membeli perkakas untuk di rumah ini melalui platform BukaBangunan. Di sana, kamu bisa menemukan berbagai pilihan perkakas berkualitas dengan harga terbaik. Apalagi, barangnya pun selalu ready stock. Buruan cek di sini untuk lebih lengkapnya.