Gypsum Aplus 1200x2400x9mm '100s
Gypsum Aplus 1200x2400x9mm '50s
Gypsum Aplus 9 mm (1,2 x 2,4 mm) - 100 lembar
Zolo - Skrup Gypsum 6X1
Zolo - Skrup Gypsum 6X2
Zolo - Skrup Gypsum 8X3
Sekrup Gypsum 2 x 6
Zolo - Skrup Gypsum 6X1-1/4
Zolo - Skrup Gypsum 6X1-1/2
Sekrup Gypsum 1 1/2 x 6
Sekrup Gypsum 1 1/4 x 6
Propan Eco Gypsum White-4050 5 kg
SEKRUP GYPSUM CUSTOM 1"-2" @ 20 KG
SEKRUP GYPSUM CUSTOM 1"-2" @ 20 KG
Propan Eco Gypsum White-4050 25 kg
JMS 20 kg - Sekrup Gypsum 1 Inch. 1 1/4 Inch. 1 1/2 Inch. 2 Inch
Daftar Harga Gypsum Per Lembar Kualitas Terbaik
Selain anggaran dan konsep bangunan, Anda tentunya membutuhkan banyak material untuk dapat membangun sebuah hunian yang layak. Sebut saja hebel atau batu bata, pasir, kayu, semen, cat, kuas, dan lainnya. Bicara tentang material untuk bangunan, salah satu yang cukup diminati adalah gypsum. Banyak sekali keunggulan menggunakan gypsum sebagai material bangunan untuk rumah atau bangunan, salah satunya harga gypsum yang cukup terjangkau dibandingkan dengan material lainnya.
Gypsum sendiri memang sudah kerap dipakai sebagai bahan bangunan alternatif. Berkaitan dengan industri konstruksi bangunan, misalnya rumah, gypsum banyak dipakai sebagai bahan untuk dinding, partisi, sekat, hingga plafon. Tak hanya untuk bahan bangunan, gypsum juga dipakai pada bidang industri lainnya, misalnya produk kecantikan dan beberapa jenis obat. Ini berkat kandungan kalsium gypsum yang memang cukup tinggi.
Kompilasi Harga Gypsum Per Lembar Berbagai Kualitas
Tentunya, ada banyak sekali merk dan jenis gypsum yang Anda jumpai di pasaran. Mahal atau tidaknya harga gypsum umumnya ditentukan oleh ketebalan dari gypsum tersebut. Pastinya, harga gypsum per lembar akan semakin mahal apabila gypsum semakin tebal.
Sebagai bahan pertimbangan, berikut kompilasi harga gypsum setiap lembarnya dari berbagai merk, ukuran, dan ketebalannya:
-
Merk: Jayaboard, Produk: Sheetrock 6,5 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp65.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Sheetrock 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp77.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Sheetrock 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm RP95.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Indo Board 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp65.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Heatstop 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp90.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Firestop 13 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp157.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Firestop 16 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp175.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Wet-Area Optimum 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp106.000,00
-
Merk: Jayaboard, Produk: Wet-Area Optimum 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp159.000,00
-
Merk: Elephant, Produk: Standard 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp60.000,00
-
Merk: Elephant, Produk: Standard 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp80.000,00
-
Merk: Elephant, Produk: Moisture 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp70.000,00
-
Merk: Elephant, Produk: Fire Resistant 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp100.000,00
-
Merk: Aplus, Produk: Aplus 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp48.000,00
-
Merk: Aplus, Produk: Aplus 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp55.000,00
-
Merk: Aplus, Produk: Aplus G-Strength 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp57.000,00
-
Merk: Aplus, Produk: Aplus Water Resistant 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp77.000,00
-
Merk: Aplus, Produk: Aplus Sound 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp220.000,00
-
Merk: Knauf, Produk: Knauf 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp53.000,00
-
Merk: Knauf, Produk: Knauf 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp72.000,00
-
Merk: Knauf, Produk: Knauf MoistureShield 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp95.000,00
-
Merk: Knauf, Produk: Knauf MoistureShield 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp125.000,00
-
Merk: Gyproc, Produk: Gyproc 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp65.000,00
-
Merk: Gyproc, Produk: Gyproc 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp95.000,00
-
Merk: Indoboard, Produk: Indoboard 9 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp53.000,00
-
Merk: Indoboard, Produk: Indoboard 12 mm, Ukuran: 120 x 40 cm, Harga: Rp105.000,00
Material Pembuatan Gypsum
Kalsium sulfat merupakan material utama pembuatan gypsum. Bahan satu ini memiliki kadar kristal air sekitar 20 persen dan didapatkan melalui proses penambangan dari dalam tanah. Setelah melalui proses penambangan, kalsium sulfat akan melalui tahap penghancuran dan dilanjutkan dengan proses pengeringan.
Kemudian, material ini akan ditambahkan air dan bahan lainnya hingga terbentuk bahan baru yang diberikan Plaster Paris. Lalu, Plaster Paris tersebut dijepit dengan menggunakan sebuah alat khusus hingga terbentuk material papan gypsum. Setelah jadi, papan gypsum dikelompokkan menjadi empat jenis.
Jenis pertama yaitu tipe X dengan ketahanan paling baik terhadap panas yang berasal dari api. Kedua yaitu Vapor Barrier yang umumnya ditambahkan lapisan foil supaya tidak cepat lembab. Ketiga yaitu gypsum anti air yang banyak diaplikasikan pada bagian dapur dan kamar mandi. Terakhir yaitu gypsum eksterior yang banyak dipakai untuk bagian langit-langit, atap, dan sofit.
Selain ketahanan dan fungsinya, gypsum juga terbagi lagi menjadi beberapa pilihan berdasarkan ukurannya. Ukuran yang paling banyak dijumpai di pasaran yaitu 1,2 x 2,4 meter dengan ketebalan antara 8 sampai 12 milimeter.
Rekomendasi Supplier Gypsum Terbaik
Memilih supplier gypsum bisa dibilang bukan menjadi hal yang mudah, terutama apabila berkaitan dengan bangunan. Gypsum yang tidak berkualitas tentu tidak akan bertahan lama. Ini akan membuat Anda mengalami kerugian yang besar, baik dari sisi waktu hingga finansial.
Jadi, sebelum Anda memutuskan untuk bermitra dengan salah satunya, sebaiknya perhatikan tips memilih supplier gypsum berikut ini.
Pastikan Kualitas Produk
Kalau membicarakan material bangunan, tidak ada yang lebih penting dari kualitas. Sebab, ini berkaitan dengan ketahanan bangunan. Harga gypsum berkualitas tentu tidak murah, tetapi Anda tidak harus mengeluarkan biaya tambahan untuk melakukan renovasi berulang kali saat terjadi berbagai hal yang tidak diinginkan.
Ketahui Kredibilitas dan Profesionalitasnya
Pastikan Anda mencari informasi sebanyak mungkin tentang kredibilitas dan profesionalitas calon supplier gypsum. Cara paling mudah yaitu melalui testimoni pelanggan lain yang pernah bekerja sama dengan supplier sebelumnya. Selain itu, pastikan pula supplier memiliki nomor kontak dan alamat yang jelas dan dapat dihubungi. Jadi, Anda tidak akan kesulitan setiap kali akan melakukan pemesanan barang.
Minta Sampel
Apabila Anda meragukan kualitas produk yang ditawarkan oleh calon supplier gypsum, tidak ada salahnya meminta sampel produk. Jadi, Anda bisa membuktikan sendiri kualitas dari setiap produk pada bangunan. Lakukan pengecekan kualitas setiap kali Anda melakukan pemesanan, ya!
Perhitungkan Aspek Konsistensi
Saat memilih supplier, tentunya Anda juga perlu mempertimbangkan jarak tempuh, jumlah karyawan yang bekerja di tempat tersebut, dan sarana maupun prasarana penunjang yang dimiliki. Ini tentunya berkaitan dengan konsistensi calon supplier dalam menyediakan produk untuk Anda.
Pertimbangkan Kemampuan
Perlu Anda ketahui bahwa setiap calon supplier memiliki sistem produksi dan penyaluran atau distribusi yang berbeda. Artinya, Anda juga perlu mempertimbangkan kemampuan supplier dalam menyediakan produk pesanan sesuai dengan waktu yang sudah disepakati
Ketahui Bagaimana Prosedur Retur Produk
Pengembalian atau retur produk biasanya terjadi karena produk yang diberikan tidak sesuai dengan permintaan. Misalnya produk mengalami kerusakan, cacat produksi, jumlah dan ukuran tidak sesuai, jenis dan merk yang salah, dan masih banyak lagi.
Tentunya, Anda perlu mengetahui bagaimana prosedur pengembalian produk dari supplier dengan teliti dan detail. Hal ini guna mencegah Anda mengalami kerugian finansial akibat produk yang diterima tidak sesuai dengan permintaan di masa mendatang.
Ada banyak sekali rekomendasi supplier gypsum yang bisa dipilih sesuai dengan lokasi atau domisili Anda. Cara paling mudah yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan rekomendasi supplier adalah membuka situs resmi produsen gypsum dan mencari informasi langsung tentang distributor, atau bisa melalui layanan pelanggan.
Selain itu, Anda juga bisa langsung mengunjungi toko bangunan yang terdekat dengan lokasi Anda. Tanyakan apakah pemilik toko bersedia menjadi supplier material gypsum untuk Anda. Cara lainnya yaitu secara daring melalui BukaBangunan. Banyak sekali mitra penyedia bahan bangunan yang bisa Anda pertimbangkan untuk menjadi calon supplier gypsum yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan.
Berbahayakah Penggunaan Gypsum untuk Kesehatan?
Gypsum merupakan salah satu dari banyak mineral yang mengalami pengendapan karena konsentrasi ion akibat proses penguapan. Saat air mempunyai kadar garam yang terbilang tinggi, bahan tersebut akan berubah menjadi anhidrit (CaSO4) atau basanit (CaSO4.H2O).
Menjadi mineral yang terbentuk akibat proses penguapan, endapan dari gypsum memunculkan lapisan pada batuan sedimen, serpih merah, batu gamping, garam batu, lempung, dan batu pasir. Endapan ini banyak dijumpai di laut, danau, sumber mata air panas, maupun jalur endapan mineral belerang yang terbentuk akibat letusan gunung berapi. Lalu, apakah gypsum termasuk material bangunan yang berbahaya untuk kesehatan?
Sebelumnya, tak sedikit orang yang beranggapan bahwa gypsum memang berbahaya untuk kesehatan. Akan tetapi, sekarang sudah lebih baik dari sisi kesehatan maupun lingkungan. Sebab, proses pembuatan gypsum sekarang disesuaikan dengan standar AS 2588 dari Australia dan ASTM C 1396 yang merupakan standar internasional dari Amerika Serikat.
Bisa dikatakan, paparan gypsum kini jauh lebih rendah dibandingkan dengan batu bata atau mebel yang ada di lingkungan sekitar. Selain itu, gypsum kini juga tidak lagi memiliki kandungan asbestos yang berpotensi menjadi penyebab kanker. Tak ketinggalan, kadar kandungan volatile organic compound atau VOC yang jauh di bawah nilai batas.
Bisa dikatakan, kini gypsum tidak lagi berbahaya untuk kesehatan dan lebih ramah lingkungan, sehingga dapat diterapkan untuk bangunan komersial dengan tema green property. Sebab, sifatnya yang melebur langsung dalam tanah membuat material ini tidak akan memicu pencemaran tanah saat tidak lagi dipakai. Bahkan, jika memang ingin, Anda dapat mengolah kembali gypsum bekas pakai menjadi bahan baru.
Jenis-Jenis Gypsum
Selain ketebalannya, gypsum juga hadir dalam berbagai jenis dan merk. Berikut beberapa jenis gypsum yang perlu Anda ketahui supaya bisa mendapatkan produk yang tepat sesuai fungsinya:
Gypsum Jayaboard
Nama Jayaboard sepertinya memang sudah tidak asing lagi di sektor konstruksi bangunan, terutama gypsum. Sebab, gypsum dari Jayaboard memang menjadi pilihan utama untuk berbagai bangunan di Indonesia, baik perumahan maupun gedung. Harga gypsum Jayaboard memang cukup mahal, tetapi sebanding dengan kualitas yang diberikan.
Bahkan, gypsum Jayaboard juga unggul sebagai pilihan gypsum anti lendut. Meski begitu, gypsum Jayaboard juga memiliki berat yang tergolong ringan. Alhasil, gypsum menjadi lebih mudah dipotong dan dipasang. Tak ketinggalan, bagian tengah dan tepi gypsum yang memiliki daya tahan dan kekuatan yang cukup baik. Soal kualitas, sepertinya gypsum Jayaboard sudah tidak lagi perlu diragukan, ya!
Pasalnya, gypsum Jayaboard juga tidak mudah berjamur karena suhu lembab atau terkena percikan air. Ini berkat kertas pelapis yang sangat baik sebagai material utamanya. Tak hanya tahan terhadap jamur dan lembab, gypsum Jayaboard juga tidak gampang berlubang, jebol, bahkan ambruk.
Gypsum Knauf
Pilihan lainnya adalah gypsum Knauf yang berasal dari produsen asal Negara Jerman. Gypsum jenis ini tak kalah baiknya dari sisi kualitas, meski harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Gypsum Knauf menawarkan dua pilihan produk, yaitu gypsum standar dan tahan air. Setiap produk mempunyai kekuatan yang baik, bobot yang ringan, dan mudah dipotong serta dipasang.
Gypsum Elephant
Gypsum Elephant dibuat oleh perusahaan PT Siam Indo Gypsum. Selain kualitasnya yang memang cukup baik, harga gypsum jenis ini juga bisa dikatakan cukup terjangkau. Pilihannya juga bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan, yaitu tahan air atau api.
Gypsum Selenite
Selenite adalah salah satu jenis material gypsum yang memiliki bentuk pipih. Beberapa jenis gypsum ini juga mempunyai kristal ganda. Ciri khas lain dari gypsum Selenite yaitu memiliki serabut yang lembut yang mirip dengan butiran halus.
Gypsum Aplus
Gypsum Aplus menawarkan tiga tipe yang bisa Anda pilih di pasaran, yaitu standard, fire resistance atau tahan api, dan water resistance atau tahan air. Tipe standard terbuat dari batu gypsum dengan kualitas terbaik. Tidak lupa, tipe ini juga dilengkapi dengan kertas pelapis yang membuatnya lebih tahan terhadap benturan. Gypsum Aplus Standar banyak digunakan pada bangunan secara umum.
Berikutnya adalah tipe fire resistance atau tahan api yang terbuat dari bahan baku yang memiliki kandungan fiberglass. Pemilihan bahan tersebut karena memang memiliki ketahanan yang baik terhadap api. Terakhir adalah tipe water resistance atau tahan air yang terbuat dari material kertas dengan pelapis khusus. Tipe ini paling banyak dipakai untuk bangunan yang berada di kawasan dengan kelembaban tinggi.
Gypsum Desert
Berikutnya, ada gypsum Desert yang memiliki bentuk layaknya bunga yang sedang mekar. Selain itu, gypsum ini juga mempunyai sifat yang menyerupai pasir. Nama Desert dari gypsum ini diambil karena lebih banyak terdapat di area yang gersang dan kering. Tekstur yang dimiliki gypsum desert lebih banyak serat dan cenderung kasar. Harga gypsum jenis ini juga tidak terlalu mahal, lho!
Gypsum Alabaster
Ciri khas gypsum Alabaster adalah tampilannya berwarna putih bersih dan memiliki serabut halus. Umumnya, jenis gypsum ini banyak dipakai untuk membuat hiasan, aksesori, maupun ornamen pada suatu bangunan.
Gypsum Gyproc
Gyproc menjadi merk gypsum yang memiliki kualitas yang tak kalah baiknya dengan merk lainnya. Gypsum Gyproc sangat pas digunakan untuk berbagai bangunan, mulai dari hunian pribadi, sentra belanja, apartemen, hingga gedung kantor.
Keunggulan utama dari gypsum Gyproc adalah memiliki ketahanan yang sangat baik terhadap benturan dan suhu panas. Selain itu, gypsum ini juga membantu menambah nilai estetika bangunan rancangan Anda.
Gypsum Indoboard
Terakhir ada gypsum Indoboard yang menawarkan papan gypsum berkualitas dengan harga terjangkau. Gypsum Indoboard menyediakan dua ukuran ketebalan, yaitu 9 dan 12 milimeter.
Demikian tadi penjelasan tentang harga gypsum dan berbagai jenisnya yang bisa Anda dapatkan di pasaran. Selain dari sisi kesehatan dan lingkungan, pemakaian gypsum juga bisa dibilang cukup aman dari kebakaran karena bahan bakunya yang memang tidak gampang terbakar. Meski begitu, material satu ini tidak memiliki ketahanan yang baik terhadap air.
Jadi, pastikan Anda memilih material yang tepat sesuai dengan kebutuhan dan fungsinya. Jika Anda sedang mencari tempat membeli bahan baku bangunan yang pas dan berkualitas, termasuk gypsum, percayakan saja pada BukaBangunan. Anda bisa mendapatkan banyak pilihan material bangunan dengan harga terbaik melalui BukaBangunan, mitra bisnis dari Bukalapak. Semoga bermanfaat.
Baca selengkapnya